Senin, 05 Agustus 2013

Bermain Bersama Anak-anak Panti

Bermain Bersama Anak-anak Panti


Serangkaian dalam acara amal untuk panti asuhan, Minggu 18 Maret kemarin,  HMJ Kriya beraksi menghibur anak-anak Panti  Asuhan Amanah Imogiri dalam rangka peresmian masjid dan perpustakaan.
Kostum warna-warni batik ciprat hasil buatan para mahasiswa kriya dikenakan anggun olah para performers yang menarikan tarian ala Mesir.  Dengan  tabuhan musik  yang menggema di seisi panti asuhan,  mahasiswa kriya yang notabene bukan seniman tari bergoyang untuk menghibur teman-teman panti asuhan.
Walaupun pada awalnya  terlihat sedikit canggung, tetapi tak lama kemudian suasana memanas . Orang-orang yang terdiri dari anak-anak,  bapak-bapak dan  ibu-ibu terlihat bersemangat menikmati penampilan HMJ Kriya pagi itu.
Terlebih lagi saat seorang bapak ikut bergoyang, suasana menjadi lebih mencair.  Anak-anak pun ikut menari mengikuti gaya para penari.
Kesuksesan acara ini bukanlah sesuatu yang instan.  Proses  yang dijalani oleh para mahasiswa juga patut diperhitungkan. Tidak mudah mengumpulkan mahasiswa untuk berkumpul dan berkomitmen untuk ikut serta dalam acara HMJ Kriya kali ini.  Berbagai kesulitan pun akhirnya dapat diatasi dan dengan bersemangat,  dan tidak lupa dengan bantuan 3 mahasiswi seni tari sebagai koreografer , teman-teman dapat menampilkan yang terbaik.
 Sebagai mahasiswa seni rupa, mungkin terkesan aneh karena HMJ Kriya lebih sering melakukan performance daripada pameran kriya. Namun disinilah kelebihannya. Di samping melakukan performance art, HMJ Kriya juga menampilkan karyanya sekaligus. Kostum dan berbagai perlengkapan, semua adalah hasil karya kriya mahasiswa. Dan HMJ Kriya patut berbangga karena hal ini. Jadi dapat dikatakan, performance art sebagai salah satu untuk unjuk karya.
Selesai menghibur penghuni panti asuhan, tanggal 22 April HMJ akan berkolaborasi dengan anak-anak panti, menampilkan sesuatu yang berbeda. Setelah workshop tekstil dan keramik, performance Minggu kemarin, tanggal 22 April besok adalah acara terakhir dalam rangkaian acara Art for Charity yang dilakukan oleh HMJ Kriya ISI Yogyakarta.
Tidak lupa, tanggal 24 Maret besok, HMJ Kriya dipercaya untuk mengisi acara rangkaian pameran Ketjilbergerak 'Membatalkan Keperempuanan'. Untuk itu, kami akan terus bersemangat berkarya dan menampilkan semaksimal mungkin kemampuan kami. Terimakasih. Semangat !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar